Sejarah Perkembangan Hard Disk, Flashdisk dan Laptop dari Masa ke Masa
Dikesempatan kali ini saya ingin memposting tentang Sejarah Perkembangan Hard Disk, Flashdisk dan Laptop dari dulu hingga sekarang, Sebelum masuk ke sejarah kita jelaskan terlebih dahulu apa itu Hard Disk, Flashdisk dan Laptop.
Penjelasan Tentang Hard Disk
Harddisk adalah suatu device (komponen)
pada komputer yang merupakan piranti penyimpanan sekunder, dimana data
disimpan sebagai pulsa magnetik pada piringan logam yang disebut platter
yang berputar secara terintegrasi. Fungsi harddisk yaitu utamanya
sebagai media penyimpanan pada komputer atau storage data secara
permanen.
Harddisk menyimpan berbagai macam
informasi, salah satunya informasi mengenai perangkat keras (hardware)
yang ada di dalam PC (personal computer) tersebut, lalu Sistem Operasi
Komputer itu sendiri. Harddisk merupakan salah satu komponen yang
menentukan kinerja dari suatu PC. Semakin cepat harddisk bekerja,
semakin cepat juga transfer yang akan dihasilkan.
Hard Disk diciptakan pertama kali oleh insinyur IBM, Reynold Johnson pada tahun 1956. Hard Disk pertama tersebut terdiri dari 50 piringan berukuran 2 kaki (0,6 meter) dengan kecepatan rotasinya mencapai 1.200 rpm (rotation per minute) dengan kapasitas penyimpanan 4,4 MB. Hard Disk zaman sekarang sudah ada yang hanya selebar 0,6 cm dengan kapasitas 750 GB. Kapasitas terbesar cakram keras saat ini mencapai 3 TB dengan ukuran standar 3,5 inci. Dalam perkembangannya kini Hard Disk secara fisik menjadi semakin tipis dan kecil namun memiliki daya tampung data yang sangat besar. Hard Disk kini juga tidak hanya dapat terpasang di dalam perangkat (internal) tetapi juga dapat dipasang di luar perangkat (eksternal) dengan menggunakan kabel USB ataupun FireWire.
Jenis-jenis Harddisk pun bermacam-macam sebagai contoh tipe Harddisk ATA/EIDE, SCSI, RAID, & SATA. Berdasarkan ukuran Harddisk ada 2 macam yaitu tipe harddisk 3.5" & harddisk 2.5"
Sejarah Perkembangan Hard Disk
"TAHUN 1956 : IBM RAMAC 305"
IBM RAMAC 305 diumumkan pada 14 September 1956, Saat itu IBM memperkenalkan RAMAC yang merupakan kependekan dari Random Access Method of Accounting and Control. Perangkat tersebut mengusung inovasi yang penting dalam dunia penyimpanan data. IBM 305 RAMAC merupakan komputer pertama yang menggunakan hard drive dengan head bergerak yang disebut IBM 350 Disk File.
Hard
disk yang ditawarkan oleh IBM pada tahun 1956, memiliki berat 500Kg dan
hanya menawarkan kapasitas sebesar 5MB. Media penyimpanan seperti ini
membutuhkan sebuah kompressor udara bertekanan dan masih jauh untuk
penggunaan dirumah. Hard disk ini biasanya di sewakan kepada
perusahaan”, untuk jangka waktu tertentu. dengan biaya penyewaan $5000
US dollar/bulan.
"TAHUN 1961 : IBM 1301"
IBM 1301 Disk Storage Unit diumumkan pada 2 Juni 1961. Dirancang untuk digunakan dengan komputer mainframe seri IBM 7000 dan IBM 1410. IBM 1301 dapat menyimpan 28 juta karakter (168.000.000 bit) pada satu modul (25 juta karakter dengan 1410). Setiap modul memiliki 20 disk besar dan 40 permukaan perekaman, dengan 250 trek per permukaan. Disk berputar pada 1800 rpm. Data ditransfer pada 90.000 karakter per detik.
"TAHUN 1962 : IBM 1311"
Open Hard Disk atau juga yang dikenal dengan nama IBM 1311 diperkenalkan pada tanggal 11 oktober 1962, Harddisk ini dapat menyimpan 2 juta karakter pada disk pack yang diganti. Ketebalan HD mencapai 4 Inchi, berat 4,5Kg, dan memiliki 6 disk yang berukuran 14 inchi dan 10 permukaan yang dapat ditulis. Dibandingkan yang sebelumnya, HDD ini jauh lebih ringan meskipun masih tergolong besar.
"TAHUN 1965 : IBM RAMKIT 2310"
IBM meluncurkan harddisk yang diberi kode 2310 "Ramkit" dengan satu piringan berukuran 14 inchi harddisk ini berkapasitas 1.024 MB (1mb). Harddisk pertama yang hanya mempergunakan satu piringan.
Seagate Technology melaunching ST-506, dalah yang pertama menggunakan media berukuran 5.25 inchi, disk drive dengan kapasitas 5 MB dengan menggunakan empat buah piringan yang masing-masing berukuran 5.25 inchi.
"TAHUN 1983 : Maxtor XT-1140"
"TAHUN 1983 : Maxtor XT-1140"
Maxtor memperkenalkan XT-1140, adalah disk drive pertama menggunakan delapan buah piringan yang di control oleh perantara motor dengan ukuran masing-masing piringan sebesar 5.25 inchi dengan kapasitas mencapai 126 MB.
"TAHUN 1989 : Western Digital Standar IDE (Integrated Drive Electronic)"Pada tahun 1989, Western Digital membuat standar IDE (Integrated Drive Electronics) untuk semua ukuran Harddisk. Harddisk berkembang sangat pesat dimulai pada tahun 1997. Itu ditandai dengan adanya Giant Magnet Resistance (GMR) yang ditemukan oleh Peter Gurnberg, dengan DTTA-351680, IBM dapat mengatasi batasan kapasitas 10GB.
"TAHUN 2001 : Maxtor VL40 32049h2"
Pada tahun 2001, Maxtor mengeluarkan harddisk Maxtor VL40 32049h2,
dengan kapasitas 20 GB. HDD ini termasuk berukuran besar di kala itu.
"TAHUN 2004 : Hard Disk SATA"
Pada tahun 2004, Seagate meluncurkan Hard disk SATA pertama dengan
Native Command queing. kapasitas HD ini sudah mencapai 120GB.
Dibandingkan dengan 3 tahun sebelumnya, kapasitas HDD meningkat hingga 6
kali lipat.
Perkembangan Harddisk terus melaju dan kini setahun setelahnya, tepatnya pada tahun 2005 Samsung memperkenalkan sebuah hybrid hard disk 2.5 inci, HD ini menggunakan komponen mekanis magnetis dan NAND flash memory yang berfungsi sebagai buffer yang cepat.
Perkembangan Harddisk terus melaju dan kini setahun setelahnya, tepatnya pada tahun 2005 Samsung memperkenalkan sebuah hybrid hard disk 2.5 inci, HD ini menggunakan komponen mekanis magnetis dan NAND flash memory yang berfungsi sebagai buffer yang cepat.
"TAHUN 2007 : Hitachi DeskStar 7K1000"
Pada tahun 2007 Hitachi meluncurkan DeskStar 7K1000 Harddisk Terabyte pertama ke pasaran, dengan kapasitas 1000GB, atau 1 TeraByte. Dibanding pada setahun sebelumnya, kapasitas HDD meningkat hampir 10 kali lipat.
"Tahun 2010 - Sekarang : Solid State Drive (SSD)"
Pada tahun 2010 Solid State Drive (SSD) yang tidak berisik, hemat daya, cepat dan sangat handal, merupakan kriteria HDD masa depan. SSD dengan kapasitas paling besar saat ini berukuran 256GB. Namun, SSD memiliki kekurangan yang terletak pada masalah harga yang sangat mahal dibandingkan HDD. Para Ahli memprediksi bahwa masih dibutuhkan sekitar 5 tahun sampai SSD dapat menyamai kapasitas HDD konvensional dengan harga yang sama.
Penjelasan Tentang Flashdisk
Flashdisk dapat menyimpan data secara permanen walaupun aliran listrik pada rangkaian flashdisk diputuskan. Ini terjadi karena didalam flashdisk terdapat sebuah controller dan memori yang mampu menyimpan data secara permanen walaupun aliran listrik yang ada pada flashdisk sudah diputuskan oleh user.
Flashdisk ini sendiri diciptakan oleh ilmuan asal negara karate yaitu
Jepang yang bernama Dr Fujio Masuoka. Orang yang lahir tanggal 8 Mei
1943 ini pencipta flashdisk pertama yang pernah ada. Dalam
perkembangannya, Dr Fujio saat itu bekerja pada Toshiba, Sedangkan Mr.
Shoji Ariizumi adalah sebuah asal nama kolega yang disebut Flash. Pada
saat itu juga ia mengembangkan Flash memory chip NOR yang memiliki daya
performa cukup lama untuk melakukan writting data dan menghapus. Tapi
yang namanya manusia pasti mau ber eksperiment lebih dalam lagi demi
tercapainya tujuan dengan baik, Pada akhirnya ia mencoba mengembangkan
Proyek NAND (Nah ini yang sering kita pakai sehari-harinya) Kabarnya hal
ini menggantikan NOR yang masih dianggap perlu ditingkatkan lagi dengan
mengupdate kode program yang sudah tersimpan contoh lainya BIOS NAND
yang ada pada tahun 1989 karena masih ada kekurangan dalam type flash
chip NOR itu. Sehingga pada tahun 2001 FlashDisk ini mulai dipopulerkan
dan mulai juga dijual di IBM atau International Business Manager di
amerika serikat, Ukuran data yang berhasil disimpan dulunya adalah
maksimal 8 Mb.
Seiring mengikuti perkembangan zaman, terakhir pada bulan November 2006 flashdisk sudah mencapai 64G. Bahkan untuk masalah model Flashdisk ini tidak perlu diragukan lagi
karena sudah ada yang model Putar (Tanpa tutup), pakai tutup , dan
lain-lain dan pada tahun 2011 ukuran
Flashdisk kini menjadi 256 GB.
Hal ini terjadi karena Peneliti sudah menemukan perkembangan teknologi
dan tersedianya bahan tambahan yang spesifik dengan FlashDisk tersebut.
Dan nggak hanya itu pertamakali USB 1.0 dikeluarkan memiliki kecepatan
transfer data maksimum 12Mbit/s. Sedangkan USB 2.0, memiliki kecepatan
transfer data 480 Mbit/s. Kemudian tahun terakhir 2010 dipasarkan USB
3.0 yang memiliki kecepatan transfer sampai 5Gbit/s.
Dan di tahun 2017 saat ajang Consumer Electronics Show 2017 di Las Vegas, Amerika Serikat Flashdisk pun sudah mencapai kapasitas maksimum 2TB dengan perangkat bermerk Kingston DataTraveler Ultimate GT, pembuatnya mengklaim bahwa flashdisk ini memiliki kapasitas simpan terbesar di dunia.
Penjelasan Tentang Laptop
Laptop adalah komputer bergerak (bisa dipindahkan
dengan mudah) yang berukuran relatif kecil dan ringan, beratnya berkisar
dari 1-6 kg, tergantung ukuran, bahan, dari spesifikasi laptop
tersebut, laptop dapat digunakan dalam lingkungan yang berbeda dari
komputer. Mereka termasuk layar, keyboard, dan trackpad atau trackball,
yang berfungsi sebagai mouse . Karena laptop dimaksudkan untuk digunakan
di mana saja, Laptop memiliki baterai yang memungkinkan untuk
beroperasi tanpa terhubung ke stopkontak (sumber listrik). Laptop juga
termasuk adaptor daya yang memungkinkan untuk menggunakan daya dari
stopkontak dan mengisi kembali baterai.
Sejarah Perkembangan Laptop
"TAHUN 1975 : IBM Portable PC 5100"
IBM Portable PC 5100 merupakan komputer portabel pertama dari IBM yang diperkenalkan pada September 1975. Komputer ini dibuat khusus untuk para ahli matematika dan insinyur. Komputer ini adalah evolusi dari prototipe yang disebut dengan SCAMP (Special Computer APL Machine Portable) yang dibuat oleh Dr. Paul Friedl dan timnya di IBM Los Gatos Scientific Center pada tahun 1973.
"TAHUN 1981 : Osborne 1"
Osborne 1 adalah laptop pertama yang diproduksi secara massal pada tahun
1981. Laptop ini menggunakan sistem operasi CP/M (Control
Program/Monitor). Meskipun besar dan berat, laptop ini hanya memiliki
layar CRT berukuran 5 inch saja. Osborne 1 memiliki berat 11 kg, menggunakan CPU Zilog Z80 4.0 MHz, 64KB
RAM, layar CRT berukuran 5 inchi, serta dilengkapi dual floppy drives.
"TAHUN 1985 : Kaypro 2000"
Kaypro 2000 dikabarkan merupakan laptop IBM-compatible komersial
pertama. Dengan menggunakan body berbalut aluminum, desainnya sudah
sangat mendekati laptop modern saat ini. Laptop ini memiliki berat hanya 5kg, menggunakan prosesor Intel 8088 /
NEX V20 4.77MHz, 256KB up to 768KB RAM, layar monochrome LCD 80 x 25
text dan 640 x 200 graphic, serta ber-OS kan MS-DOS 2.11.
"TAHUN 1992 : IBM Thinkpad"
Bisa dibilang mulai di tahun 90an laptop sudah masuk ke era modern.
Setelah Apple PowerBook, IBM hadir dengan ThinkPad series nya. Laptop
ini langsung populer sejak perilisannya, dengan keunikan adanya
trackpoint di tengah-tengah keyboard yang bisa berfungsi untuk
menggantikan mouse.
"TAHUN 2003 - Sekarang : Laptop Asus, Dell, Toshiba, Macbook Air, dsb"
Inovasi laptop terus dilakukan dari masa ke masa dan akan terus
berkembang menjadi lebih canggih dan efisien contohnya adalah laptop
yang kita gunakan saat ini. Laptop pada saat ini merupakan hasil dari pekembangan inovasi laptop
yang terus dilakukan sejak awal penciptaannya. Laptop yang sekarang
dilengkapi dengan fitur dan sistem yang lebih canggih, lebih ringan,
lebih tipis, dan desainnya lebih menarik. Kinerja atau performa laptop saat ini pun tentu lebih cepat dan akan terus berkembang menjadi lebih baik lagi.
Kini bukan hanya media
berupa harddisk eksternal saja yang memiliki kapasitas simpan hingga
hitungan terabyte (1.000 gigabyte). Flashdisk pun telah mencapai angka
tersebut.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "USB Flashdisk Kini Tersedia dalam Ukuran 2 Terabyte", https://tekno.kompas.com/read/2017/01/04/13320027/usb.flashdisk.kini.tersedia.dalam.ukuran.2.terabyte.
Penulis : Oik Yusuf
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "USB Flashdisk Kini Tersedia dalam Ukuran 2 Terabyte", https://tekno.kompas.com/read/2017/01/04/13320027/usb.flashdisk.kini.tersedia.dalam.ukuran.2.terabyte.
Penulis : Oik Yusuf
Kini bukan hanya media
berupa harddisk eksternal saja yang memiliki kapasitas simpan hingga
hitungan terabyte (1.000 gigabyte). Flashdisk pun telah mencapai angka
tersebut.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "USB Flashdisk Kini Tersedia dalam Ukuran 2 Terabyte", https://tekno.kompas.com/read/2017/01/04/13320027/usb.flashdisk.kini.tersedia.dalam.ukuran.2.terabyte.
Penulis : Oik Yusuf
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "USB Flashdisk Kini Tersedia dalam Ukuran 2 Terabyte", https://tekno.kompas.com/read/2017/01/04/13320027/usb.flashdisk.kini.tersedia.dalam.ukuran.2.terabyte.
Penulis : Oik Yusuf
Kini bukan hanya media
berupa harddisk eksternal saja yang memiliki kapasitas simpan hingga
hitungan terabyte (1.000 gigabyte). Flashdisk pun telah mencapai angka
tersebut.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "USB Flashdisk Kini Tersedia dalam Ukuran 2 Terabyte", https://tekno.kompas.com/read/2017/01/04/13320027/usb.flashdisk.kini.tersedia.dalam.ukuran.2.terabyte.
Penulis
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "USB Flashdisk Kini Tersedia dalam Ukuran 2 Terabyte", https://tekno.kompas.com/read/2017/01/04/13320027/usb.flashdisk.kini.tersedia.dalam.ukuran.2.terabyte.
Penulis
Kini bukan hanya media
berupa harddisk eksternal saja yang memiliki kapasitas simpan hingga
hitungan terabyte (1.000 gigabyte). Flashdisk pun telah mencapai angka
tersebut.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "USB Flashdisk Kini Tersedia dalam Ukuran 2 Terabyte", https://tekno.kompas.com/read/2017/01/04/13320027/usb.flashdisk.kini.tersedia.dalam.ukuran.2.terabyte.
Penulis : Oik Yusuf
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "USB Flashdisk Kini Tersedia dalam Ukuran 2 Terabyte", https://tekno.kompas.com/read/2017/01/04/13320027/usb.flashdisk.kini.tersedia.dalam.ukuran.2.terabyte.
Penulis : Oik Yusuf
Kini bukan hanya media
berupa harddisk eksternal saja yang memiliki kapasitas simpan hingga
hitungan terabyte (1.000 gigabyte). Flashdisk pun telah mencapai angka
tersebut.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "USB Flashdisk Kini Tersedia dalam Ukuran 2 Terabyte", https://tekno.kompas.com/read/2017/01/04/13320027/usb.flashdisk.kini.tersedia.dalam.ukuran.2.terabyte.
Penulis : Oik Yusuf
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "USB Flashdisk Kini Tersedia dalam Ukuran 2 Terabyte", https://tekno.kompas.com/read/2017/01/04/13320027/usb.flashdisk.kini.tersedia.dalam.ukuran.2.terabyte.
Penulis : Oik Yusuf
Kini bukan hanya media
berupa harddisk eksternal saja yang memiliki kapasitas simpan hingga
hitungan terabyte (1.000 gigabyte). Flashdisk pun telah mencapai angka
tersebut.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "USB Flashdisk Kini Tersedia dalam Ukuran 2 Terabyte", https://tekno.kompas.com/read/2017/01/04/13320027/usb.flashdisk.kini.tersedia.dalam.ukuran.2.terabyte.
Penulis
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "USB Flashdisk Kini Tersedia dalam Ukuran 2 Terabyte", https://tekno.kompas.com/read/2017/01/04/13320027/usb.flashdisk.kini.tersedia.dalam.ukuran.2.terabyte.
Penulis
Komentar
Posting Komentar